WARTAINSUMSEL
  • Berita
  • Hukum & Kriminal
  • Kesehatan
  • Olahraga
  • Pendidikan
No Result
View All Result
  • Berita
  • Hukum & Kriminal
  • Kesehatan
  • Olahraga
  • Pendidikan
No Result
View All Result
WARTAINSUMSEL
No Result
View All Result
Home Berita

TNI dan Pertamina Mantapkan Kesiapsiagaan Pengamanan Instalasi Strategis, Jaga Kedaulatan Energi Nasional

by susantoplaju
1 Desember 2025
in Berita
TNI dan Pertamina Mantapkan Kesiapsiagaan Pengamanan Instalasi Strategis, Jaga Kedaulatan Energi Nasional

Wartainsumsel.com | Palrembang, – Tentara Nasional Indonesia (TNI) dan PT Pertamina (Persero) semakin mempererat sinergi & kolaborasi pengamanan instalasi strategis Pertamina yang merupakan Obyek Vital Nasional (Obvitnas). Hal itu ditegaskan melalui Apel Kesiapsiagaan Pengamanan Obyek Vital Nasional Pertamina yang digelar serentak di beberapa Unit Kerja Pertamina di seluruh Indonesia, Senin (01/12/2025)._

Adapun pelaksanaan apel di Palembang, digelar di Lapangan Aneka, Komperta Plaju, yang dipimpin langsung oleh Pangdam II/Sriwijaya Mayjen TNI Ujang Darwis, M.D.A., didampingi Direktur Operasi PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) Didik Bahagia.

Kegiatan ini merupakan tindak lanjut penguatan pengamanan instalasi strategis Pertamina sebagai Obvitnas yang disinergikan bersama TNI dan dilaksanakan secara serentak di beberapa wilayah Indonesia.

Apel gabungan ini bertujuan memastikan kesiapan personel dan Alat Utama Sistem Persenjataan (alutsista) dalam mendukung pengamanan kilang, terminal bahan bakar dan fasilitas operasi Pertamina yang termasuk kategori Obvitnas strategis. Dukungan ini sangat dibutuhkan dalam menjaga stabilitas energi nasional serta mencegah potensi ancaman yang dapat mengganggu operasional Pertamina.

Sebanyak 286 personel dari berbagai satuan TNI AD, TNI AL, dan TNI AU hadir sebagai peserta apel. Satuan yang terlibat meliputi Pomdam II/Swj, Brigif 8/GC, Yonif 200/BN, Kodim 0418/Plg, Yonkav 5/DPC, Yonarhanud 12/SBP, Kikav 5/GCC, Lanal Palembang, dan Lanud Sri Mulyono Herlambang. Selain itu, puluhan unit alutsista seperti Rantis Anoa, Ranpur LML, Jeep Maung, Kendaraan Patwal hingga Fire Truck Pertamina turut ditampilkan sebagai bagian dari kesiapan operasional.

Hadir pula perwakilan pejabat dari Kodam II/Sriwijaya, Forkompimda Sumsel, pejabat TNI AL dan TNI AU, serta jajaran direksi dan manajemen dari PT Pertamina (Persero), PT KPI, beserta jajaran manajemen Kilang Pertamina Plaju.

Pangdam II/Sriwijaya Mayjen TNI Ujang Darwis menegaskan bahwa, TNI berkomitmen penuh mendukung Pertamina sebagai penyelenggara energi nasional. “Kesiapsiagaan ini merupakan bentuk sinergi TNI dan Pertamina dalam menjaga obyek vital negara. TNI siap hadir memastikan operasi Pertamina berjalan aman, lancar, dan terlindungi dari berbagai potensi ancaman,” tegas Pangdam.

Sementara itu, Direktur Operasi PT Kilang Pertamina Internasional (PT KPI), Didik Bahagia menyambut baik kehadiran dan dukungan TNI dalam pengamanan aset energi strategis nasional. “Operasi kilang hanya dapat berjalan optimal bila seluruh unsur keamanan internal dan eksternal berkolaborasi dalam satu visi. Kami memastikan dukungan penuh untuk penguatan keamanan kilang demi keberlangsungan pasokan energi untuk masyarakat,” ujar Didik.

Sebagai kilang pengolahan minyak tertua di Indonesia, Kilang Pertamina Plaju mengoperasikan kapasitas produksi sebesar 120 MBSD, setara dengan 12 persen dari total kapasitas kilang Pertamina di seluruh Indonesia.

Dengan luas area mencapai 411,22 hektare dan didukung lebih dari 900 pekerja, Kilang Pertamina Plaju mengoperasikan berbagai unit utama seperti CDU, HVU, RFCCU, FCCU, PP Plant, EWTP, Offsite, dan Utilities. Selain menjadi produsen BBM dan LPG, Kilang Pertamina Plaju juga berperan sebagai pusat produksi petrokimia strategis yang menopang industri nasional.

Apel ditutup dengan semangat kebersamaan antara TNI dan Pertamina untuk terus menjaga keamanan energi di Indonesia sekaligus menjadi pondasi penting agar pasokan energi tetap terjaga.

ShareSend

Artikel Lainnya

Dengan Semangat Milad ke – 25, Baznas Perkuat Komitmen Zakat Untuk Kesejahteraan Umat

Dengan Semangat Milad ke – 25, Baznas Perkuat Komitmen Zakat Untuk Kesejahteraan Umat

17 Januari 2026
PT Pegadaian Area Palembang Gelar Festival Tring, Dorong Inklusi Keuangan dan Investasi Emas Digital

PT Pegadaian Area Palembang Gelar Festival Tring, Dorong Inklusi Keuangan dan Investasi Emas Digital

17 Januari 2026
Ke Mana Pemkab Muba? Diduga Hauling Batubara Oleh PT Osean Mulai Berjalan Lewat Jalan Umum, Kangkangi Instruksi Gubernur Sumsel

Ke Mana Pemkab Muba? Diduga Hauling Batubara Oleh PT Osean Mulai Berjalan Lewat Jalan Umum, Kangkangi Instruksi Gubernur Sumsel

16 Januari 2026
Jalan hauling PT. ALR diduga bermasalah, SIRA kembali akan gelar aksi lanjutan di Kantor Gubernur, DLHP Sumsel dan Pemerintah Pusat

Jalan hauling PT. ALR diduga bermasalah, SIRA kembali akan gelar aksi lanjutan di Kantor Gubernur, DLHP Sumsel dan Pemerintah Pusat

16 Januari 2026
Leave Comment
  • Trending
  • Comments
  • Latest
Kapolri Mutasi Wakapolda Sumsel , beberapa Pejabat dan Kasatwil

Kapolri Mutasi Wakapolda Sumsel , beberapa Pejabat dan Kasatwil

20 Desember 2025
Oknum Karyawan PT. PAR Langgar Kesepakatan, Dari Selingkuh Hingga Pertemuan Mediasi

Oknum Karyawan PT. PAR Langgar Kesepakatan, Dari Selingkuh Hingga Pertemuan Mediasi

18 Oktober 2025
Ketua KAN Nagari Bungus Resmi Dilaporkan ke Polisi Atas Dugaan Perjudian dan Penganiayaan

Ketua KAN Nagari Bungus Resmi Dilaporkan ke Polisi Atas Dugaan Perjudian dan Penganiayaan

9 Januari 2026
Parahh, Himbauan CAMAT dan LURAH GELUMBANG Tak di Hiraukan apengurus Ponpes HIDAYATUL MUBTADIIN Kayal Desa Sigam

Parahh, Himbauan CAMAT dan LURAH GELUMBANG Tak di Hiraukan apengurus Ponpes HIDAYATUL MUBTADIIN Kayal Desa Sigam

10 Desember 2025
Kunjungi Polsek Cempaka, Kapolres OKUT Tinjau Kegiatan Sosial dan Pemeriksaan Kesehatan Berkala Personel, Ini Katanya!

Kunjungi Polsek Cempaka, Kapolres OKUT Tinjau Kegiatan Sosial dan Pemeriksaan Kesehatan Berkala Personel, Ini Katanya!

0
Karya Bakti Kodim 0418/Palembang dalam Rangka HUT ke-80 TNI Tahun 2025

Karya Bakti Kodim 0418/Palembang dalam Rangka HUT ke-80 TNI Tahun 2025

0
Dishub Palembang Siapkan Terminal Karya Jaya untuk Penampungan Truk, Aturan Perwali 26/2019 Akan Dioptimalka

Dishub Palembang Siapkan Terminal Karya Jaya untuk Penampungan Truk, Aturan Perwali 26/2019 Akan Dioptimalka

0
Banyak Kasus Kebakaran Minyak Ilegal Mandek, POSE RI Bakal Demo di Mapolda Sumsel Minta Kapolsek Keluang dan Kanit Reskrim Dicopot

Banyak Kasus Kebakaran Minyak Ilegal Mandek, POSE RI Bakal Demo di Mapolda Sumsel Minta Kapolsek Keluang dan Kanit Reskrim Dicopot

0
Dengan Semangat Milad ke – 25, Baznas Perkuat Komitmen Zakat Untuk Kesejahteraan Umat

Dengan Semangat Milad ke – 25, Baznas Perkuat Komitmen Zakat Untuk Kesejahteraan Umat

17 Januari 2026
PT Pegadaian Area Palembang Gelar Festival Tring, Dorong Inklusi Keuangan dan Investasi Emas Digital

PT Pegadaian Area Palembang Gelar Festival Tring, Dorong Inklusi Keuangan dan Investasi Emas Digital

17 Januari 2026
Ke Mana Pemkab Muba? Diduga Hauling Batubara Oleh PT Osean Mulai Berjalan Lewat Jalan Umum, Kangkangi Instruksi Gubernur Sumsel

Ke Mana Pemkab Muba? Diduga Hauling Batubara Oleh PT Osean Mulai Berjalan Lewat Jalan Umum, Kangkangi Instruksi Gubernur Sumsel

16 Januari 2026
Jalan hauling PT. ALR diduga bermasalah, SIRA kembali akan gelar aksi lanjutan di Kantor Gubernur, DLHP Sumsel dan Pemerintah Pusat

Jalan hauling PT. ALR diduga bermasalah, SIRA kembali akan gelar aksi lanjutan di Kantor Gubernur, DLHP Sumsel dan Pemerintah Pusat

16 Januari 2026
WARTAINSUMSEL

© 2025 WARTAINSUMSEL.COM - PT DWI SRIWIJAYA PERKASA

Navigate Site

  • REDAKSI
  • Pedoman Media Siber

Follow Us

No Result
View All Result
  • Berita
  • Hukum & Kriminal
  • Kesehatan
  • Olahraga
  • Pendidikan

© 2025 WARTAINSUMSEL.COM - PT DWI SRIWIJAYA PERKASA