WARTAINSUMSEL
  • Berita
  • Hukum & Kriminal
  • Kesehatan
  • Olahraga
  • Pendidikan
No Result
View All Result
  • Berita
  • Hukum & Kriminal
  • Kesehatan
  • Olahraga
  • Pendidikan
No Result
View All Result
WARTAINSUMSEL
No Result
View All Result
Home Berita

Polres Muara Enim Serahkan Kembali Dua Unit Mobil Avanza kepada Pemilik Usai Berhasil Diungkap

by susantoplaju
11 Oktober 2025
in Berita
Polres Muara Enim Serahkan Kembali Dua Unit Mobil Avanza kepada Pemilik Usai Berhasil Diungkap

Wartainsumsel.com | Muara Enim – Polres Muara Enim Polda Sumsel resmi mengembalikan dua unit mobil jenis Toyota Avanza yang sempat hilang akibat pencurian, kepada pemiliknya, Tri Gilang Ramadhan dan Ibu Tazarul Irawan setelah Konferensi Pers dilaksanakan. Dalam gelaran penyerahan barang bukti yang dilaksanakan di Lapangan Apel Polres Muara Enim. Acara tersebut diserahkan langsung oleh Kapolres Muara Enim AKBP Jhoni Eka Putra, SH, SIK, MSI, didampingi Kasat Reskrim AKP Yogie Sugama Hasyim, S.TrK., S.I.K., Kasi Humas AKP RTM Situmorang, serta disaksikan para awak media. Kedua kendaraan, masing-masing Avanza warna hitam dan putih, berhasil ditemukan setelah dilakukan penyelidikan intensif oleh Sat Reskrim Polres Muara Enim.

Kapolres Muara Enim AKBP Jhoni Eka Putra, SH, SIK, MSI menyampaikan bahwa keberhasilan ini merupakan bentuk komitmen Polri dalam menindaklanjuti laporan masyarakat serta memberikan jaminan rasa aman terhadap kepemilikan kendaraan. “Dua unit kendaraan yang sempat dilaporkan hilang kini telah berhasil ditemukan dan hari ini secara resmi kami kembalikan kepada pemiliknya yang sah. Ini hasil kerja keras Sat Reskrim Polres Muara Enim dalam mengungkap jaringan pencurian kendaraan lintas daerah,” ujarnya.

Tri Gilang Ramadhan salah satu pemilik mobil Avanza putih, tidak mampu menyembunyikan rasa syukurnya. Ia mengaku sempat pasrah karena mobil miliknya telah berpindah hingga ke luar pulau. “Saya benar-benar tidak menyangka mobil ini bisa kembali. Terima kasih kepada Polres Muara Enim, khususnya kepada Bapak Kapolres dan jajaran Sat Reskrim atas kerja kerasnya,” ucapnya penuh haru.

Hal senada disampaikan oleh Ibu Tazarul Irawan pemilik kendaraan Avanza warna hitam, Ia menyebut bahwa kembalinya mobil adalah rejeki besar yang tidak ternilai. “Syukur kepada Allah, mobil saya kembali lagi. Ini benar-benar rejeki. Semoga Polres Muara Enim di bawah kepemimpinan Pak Jhoni semakin sukses dan dicintai masyarakat,” ujarnya.

Kapolres menambahkan kedua tersangka kini tengah menghadapi proses hukum dan dijerat dengan Pasal 363 KUHP tentang pencurian dengan pemberatan. “Kami tegaskan, tidak ada toleransi terhadap kejahatan yang meresahkan masyarakat” tegasnya.

Kapolres Muara Enim mengimbau masyarakat agar selalu waspada serta memperhatikan keamanan saat memarkirkan kendaraan. “Pastikan kendaraan terkunci dengan baik dan diparkir di tempat aman atau gunakan kunci ganda. Kerja sama masyarakat sangat penting guna mencegah kejahatan serupa,” tutupnya.

ShareSend

Artikel Lainnya

GIAT PEMULIHAN SOSIAL PASCA PENINDAKAN NARKOBA DI KECAMATAN CEMPAKA, OKU TIMUR

GIAT PEMULIHAN SOSIAL PASCA PENINDAKAN NARKOBA DI KECAMATAN CEMPAKA, OKU TIMUR

18 November 2025
Anugerah Pesona Desa Wisata Sumsel 2025, Herman Deru Dorong Inovasi Desa

Anugerah Pesona Desa Wisata Sumsel 2025, Herman Deru Dorong Inovasi Desa

18 November 2025
Hadiri Rapat Koordinasi Percepatan Administrasi Cetak Sawah, Danrem 044/Gapo : Kita Berpikir Cepat, Bertindak Tepat, Kerja Dengan Hati

Hadiri Rapat Koordinasi Percepatan Administrasi Cetak Sawah, Danrem 044/Gapo : Kita Berpikir Cepat, Bertindak Tepat, Kerja Dengan Hati

18 November 2025
Sat Samapta Polres Ogan Ilir Bersama BPBD Berupaya Padamkan Kebakaran Lahan Gambut di Desa Rambutan

Sat Samapta Polres Ogan Ilir Bersama BPBD Berupaya Padamkan Kebakaran Lahan Gambut di Desa Rambutan

18 November 2025
Leave Comment
  • Trending
  • Comments
  • Latest
Oknum Karyawan PT. PAR Langgar Kesepakatan, Dari Selingkuh Hingga Pertemuan Mediasi

Oknum Karyawan PT. PAR Langgar Kesepakatan, Dari Selingkuh Hingga Pertemuan Mediasi

18 Oktober 2025
Perkuburan Keluarga Almarhum H. Abubakar Bin H. Hasan di Sekayu Menimbulkan Masalah Baru

Perkuburan Keluarga Almarhum H. Abubakar Bin H. Hasan di Sekayu Menimbulkan Masalah Baru

14 Oktober 2025
Jaksa Gadungan Yang Diduga PNS Berhasil di Amankan Kejari OKI 

Jaksa Gadungan Yang Diduga PNS Berhasil di Amankan Kejari OKI 

6 Oktober 2025
Massa GLSS Desak Walikota Palembang Segera Kembalikan Jabatan “R” yang Saat Ini Baru Diangkat Jadi Sekdis PUPR Kota Palembang ke Jabatannya Semula

Massa GLSS Desak Walikota Palembang Segera Kembalikan Jabatan “R” yang Saat Ini Baru Diangkat Jadi Sekdis PUPR Kota Palembang ke Jabatannya Semula

3 Oktober 2025
Kunjungi Polsek Cempaka, Kapolres OKUT Tinjau Kegiatan Sosial dan Pemeriksaan Kesehatan Berkala Personel, Ini Katanya!

Kunjungi Polsek Cempaka, Kapolres OKUT Tinjau Kegiatan Sosial dan Pemeriksaan Kesehatan Berkala Personel, Ini Katanya!

0
Karya Bakti Kodim 0418/Palembang dalam Rangka HUT ke-80 TNI Tahun 2025

Karya Bakti Kodim 0418/Palembang dalam Rangka HUT ke-80 TNI Tahun 2025

0
Dishub Palembang Siapkan Terminal Karya Jaya untuk Penampungan Truk, Aturan Perwali 26/2019 Akan Dioptimalka

Dishub Palembang Siapkan Terminal Karya Jaya untuk Penampungan Truk, Aturan Perwali 26/2019 Akan Dioptimalka

0
Banyak Kasus Kebakaran Minyak Ilegal Mandek, POSE RI Bakal Demo di Mapolda Sumsel Minta Kapolsek Keluang dan Kanit Reskrim Dicopot

Banyak Kasus Kebakaran Minyak Ilegal Mandek, POSE RI Bakal Demo di Mapolda Sumsel Minta Kapolsek Keluang dan Kanit Reskrim Dicopot

0
GIAT PEMULIHAN SOSIAL PASCA PENINDAKAN NARKOBA DI KECAMATAN CEMPAKA, OKU TIMUR

GIAT PEMULIHAN SOSIAL PASCA PENINDAKAN NARKOBA DI KECAMATAN CEMPAKA, OKU TIMUR

18 November 2025
Anugerah Pesona Desa Wisata Sumsel 2025, Herman Deru Dorong Inovasi Desa

Anugerah Pesona Desa Wisata Sumsel 2025, Herman Deru Dorong Inovasi Desa

18 November 2025
Hadiri Rapat Koordinasi Percepatan Administrasi Cetak Sawah, Danrem 044/Gapo : Kita Berpikir Cepat, Bertindak Tepat, Kerja Dengan Hati

Hadiri Rapat Koordinasi Percepatan Administrasi Cetak Sawah, Danrem 044/Gapo : Kita Berpikir Cepat, Bertindak Tepat, Kerja Dengan Hati

18 November 2025
Sat Samapta Polres Ogan Ilir Bersama BPBD Berupaya Padamkan Kebakaran Lahan Gambut di Desa Rambutan

Sat Samapta Polres Ogan Ilir Bersama BPBD Berupaya Padamkan Kebakaran Lahan Gambut di Desa Rambutan

18 November 2025
WARTAINSUMSEL

© 2025 WARTAINSUMSEL.COM - PT DWI SRIWIJAYA PERKASA

Navigate Site

  • REDAKSI
  • Pedoman Media Siber

Follow Us

No Result
View All Result
  • Berita
  • Hukum & Kriminal
  • Kesehatan
  • Olahraga
  • Pendidikan

© 2025 WARTAINSUMSEL.COM - PT DWI SRIWIJAYA PERKASA