Wartainsumsel.com | Palembang, 17 Januari 2026 – Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kota Palembang berkomitmen untuk terus memperkuat sinergi dengan BAZNAS RI, Pemerintah Kota Palembang, serta seluruh pemangku kepentingan dalam menyukseskan rangkaian kegiatan Milad ke-25 BAZNAS Tahun 2026.
Komitmen tersebut diwujudkan melalui pelaksanaan berbagai kegiatan sosial, edukasi zakat, literasi zakat, serta program-program kemanusiaan sebagai bentuk nyata pengabdian BAZNAS kepada masyarakat di Kota Palembang.
Dengan semangat Milad ke-25 serta dukungan penuh terhadap tema nasional “Zakat Menguatkan Indonesia”, BAZNAS Kota Palembang optimistis zakat akan terus menjadi pilar penting dalam mewujudkan kesejahteraan masyarakat, keadilan sosial, serta memperkuat persatuan di tengah masyarakat Kota Palembang.
Ketua BAZNAS Kota Palembang, Kgs. M. Ridwan Nawawi, S.Pd.I., MM, menyampaikan bahwa tema “Zakat sebagai Kekuatan Bangsa” mencerminkan posisi strategis zakat yang tidak hanya sebagai kewajiban ibadah, tetapi juga sebagai instrumen sosial dan ekonomi yang mampu memperkuat ketahanan bangsa.
Zakat bukan hanya kewajiban ibadah, tetapi juga kekuatan sosial yang mampu menggerakkan kesejahteraan umat.
Selama seperempat abad, BAZNAS telah menunjukkan kontribusi nyata dalam pengelolaan zakat, infak, dan sedekah secara profesional dan terstruktur.
“BAZNAS Kota Palembang sendiri terus berkontribusi aktif dalam mendukung program-program Pemerintah Kota Palembang,” ujar Ridwan Nawawi.
Ia menegaskan bahwa pengelolaan zakat yang transparan, akuntabel, dan tepat sasaran menjadi kunci utama dalam menjaga kepercayaan masyarakat serta memperluas manfaat zakat bagi para mustahik.
Hal senada disampaikan Wakil Ketua I BAZNAS Kota Palembang, Muhammad Syukri, S.Ag., MH, yang menyebutkan bahwa tingkat kepercayaan masyarakat terhadap BAZNAS Kota Palembang terus mengalami peningkatan.
Kepercayaan masyarakat Kota Palembang terhadap BAZNAS semakin meningkat.
“Hal ini dibuktikan dengan bertambahnya masyarakat serta aparatur sipil negara (ASN) Pemerintah Kota Palembang yang menyalurkan zakatnya melalui BAZNAS Kota Palembang,” ungkapnya.
Melalui momentum Milad ke-25 ini, BAZNAS Kota Palembang berharap sinergi dengan seluruh pemangku kepentingan semakin kuat, sehingga zakat dapat dikelola secara optimal dan memberikan dampak yang lebih luas bagi kesejahteraan masyarakat Kota Palembang.(Hlm)













